Saturday 28 April 2018

Cara Membuat Artikel Terkait Dibawah Postingan Blogspot








Membuat Artikel Terkait atau Related Posts Dibawah Postingan Sangat mudah bagi yang mengetahui dan memiliki ilmunya, terutama Para master IT atau Blogger senior yang  sudah mahir dalam hal ini, Tapi untuk kalian yang baru saja bisa buat blog Jangankan membuat artikel terkait, menata template saja mesti banyak waktu dibutuhkan dengan tutorial yang lengkap, Benar..? begitu juga saya dulu.

Artikel terkait memang tidak tersedia pada Theme dasar Blogger, pada umumnya yang ada adalah Post terbaru atau Populer pos. Nah bagi blogger pemula yang merasa kepingin ada Artikel terkait dibawah postingan kamu bisa coba salah satu cara yang paling sederhana dan sangat mudah untuk di tiru sampai bisa dan punya Artikel terkait di blog kalian.

Tapi... Apa sih Artikel terkait itu dan gunanya untuk apa ?
Artikel Terkait, merupakan artikel-artikel yang masih memiliki hubungan dengan artikel yang sedang dibaca oleh pengunjung.

Bagi pengguna Blogger, fitur ini sudah tidak asing lagi. Related Post sengaja dipasang untuk memudahkan navigasi atau memberi arah kepada pengunjung blog kita yang ingin membaca artikel yang berhubungan dengan artiel yang sedang dibaca. Jadi dengan adanya pemasangan Artikel terkait dibawah postingan, hal itu seperti kita menyediakan pintu belakang kepada saudara kita dan memberi kemudahan apakah masih tertark untuk membaca artikel yang serupa atau memiliki tema yang mirip yang ada pada blog kita atau akan keluar ke halaman lain.



Ok, saya akan berikan tahapanya, namun perlu diketahui untuk membuat Artikel Terkait Dibawah Postingan Blogspot saya mendapatkan web pembantu yang dengan Gratis dan tanpa sign Up langsung bisa kita gunakan untuk membuat widget Artikel Terkait Dibawah Postingan, dan tidak hanya untuk Blogspot tapi juga bisa untu yang lain seperti wordpress

Namanya LinkWithin 
  1.  Masuk ke web LinkWithin
  2.  Isi sesuai yang diperlukan, contoh dbawah ikuti saja dan lakukan.
  3.  Email : email kalian
  4.  Blog link : alamat blog kalian komplet. Contoh : https://halpentinguntukkita.blogspot.com
  5.  Platform : pilih Blogger
  6.  Width : pilih sesuaikan dengan keinginan, berapa jumlah judul yang akan ditampilkan, dari 3 sampai 5 stories
  7.  Pada kotak centang (My blog has light text on a dark background) jika blog kalian memakai latar hitam maka centang saja, dan jika blog dengan latar putih biarkan saja kosong.
  8. Klik Get Widget! 


Sekali lagi mengapa pakai LinkWithin? Ini yang termudah buat saya dan saya berharap mudah juga buat kalian pemula. Apakah diluar sana tidak ada yang lain ? jawabnya Buuaanyak !!
Tapi apakah semua mudah ? NO... tidak semua mudah, bahkan banyak juga yang tidak jalan setelah dipraktekan, alias yang nulisnya seorang plagiat dan mereka sendiri tidak mempraktekan, itu Taksiran saya.

Pada aplikasinya dalam blog, kalian harus mencoba fitur lainya yang ada sehingga memiliki pengalaman dalam menggunkan widget ini. Bagusnya widget Pembuat Artikel Terkait Dibawah Postingan Blogspot ini bisa di pasang pada blog lain yang kita punya, hanya saja Materi artikel terkait tetap mengikuti Blog yang didaftarkan.

Bagaimana, mudah bukan ? Ok kawan semoga membantu.
Dan Lihat hasilnya dibawah postingan ini.

Popular Posts

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

My Blog List